Jajaran Kodim Gianyar Sambut Hangat Kegiatan Wisata Budaya Brigjen TNI Albert Simanjuntak
Gianyar – Ubud, Kodim 1616/Gianyar kembali menunjukkan perannya sebagai satuan kewilayahan yang humanis dan dekat dengan seluruh elemen bangsa, dengan memberikan dukungan serta sambutan pada kegiatan start touring kendaraan VW Brigjen TNI Albert Simanjuntak beserta keluarga, yang dilaksanakan pada Jumat, 2 Januari 2026, bertempat di Parkiran Pasar Pekenku Sayan, Banjar Sindu, Desa Sayan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Kegiatan touring tersebut merupakan bagian dari wisata budaya yang dilaksanakan oleh Brigjen TNI Albert Simanjuntak bersama keluarga, dengan rute perjalanan menuju wilayah Kintamani, Kabupaten Bangli, sekaligus menikmati keindahan alam dan kearifan lokal Bali. Sebagai bentuk penghormatan dan dukungan, Kodim 1616/Gianyar melalui jajaran Koramil melaksanakan penyambutan dengan penuh keakraban. Hadir menyambut rombongan, Pgs. Danramil 1616-05/Sukawati Kapten Inf Hengky Histoveri, didampingi anggota Koramil 1616-02/Ubud, serta pengurus Persit Kartika Ch...